Skill : Pemula
Aplikasi : Photoshop semua versi
Kali ini ane kasih dasar tutorial membuat titik embun pada jaring laba-laba, setelah tau teknik dasar ini di harapkan agan bisa membuat tetes air atau lainnya yang lebih sempurna dan variatif.
Ini bahan racikannya :
1. Buka gambar laba-laba, dan copy layer nya ( Ctrl+J) dan ganti nama menjadi laba-laba.
2. Buat layer baru dan beri nama Titik Air
Gunakan Brush Tool (B) diameter 8p,Harness 0, opacity 100%. Warna putih
Buat titik di beberapa bagian
Gbr1
Untuk titik air agar variatif, gunakan brush ukuran kecil ( 6p) dan buat kombinasi dengan ukuran lain, sehingga hasilnya kurang lebih seperti ini :
Gbr2
Sebetulnya ada cara yang lebih cepat yaitu menggunakan setting Brush dan Spacing, tapi ane kagak bahas itu..:) karena ini dasar maka gunakan manual aja biar lebih variatif.
3. Agar titik air nampak alami, gunakan Smudge Tool (R) dan bikin titik air lebih variatif
Gbr 3
Dan hasilnya kurang lebih seperti ini :
Gbr 4
4. Rubah layer Titik Air dari mode Normal menjadi multiply ( titik air akan hilang ).
Sekarang kita beri style ( blending ) Drop Shadow dan Inner Shadow.
Gbr5
Gbr6
Nah.. sekarang kita telah membuat jaring laba-laba menjadi ber embun...
Silahkan berkereasi untuk hasil yang lebih baik dan variatif.
No comments:
Post a Comment